Terapkan Pola Hidup Sehat Bersama Pulse
Ada orang bijak mengatakan:
Kesehatan adalah harta yang paling berharga
Ya kesehatan memang begitu berharga dari apapun. Terlebih pada masa-masa
seperti pandemi ini, kesehatan sudah menjadi suatu prioritas utama yang harus
diperhatikan bagi setiap orang. Banyak orang yang mulai beralih dengan menerapkan
pola hidup sehat. Hal ini tentunya bertujuan untuk menjaga kondisi tubuh mereka
dan diharapkan agar terhindar dari berbagai serangan penyakit termasuk dari
paparan virus yang sedang melanda saat ini.
Berbagai macam kegiatan yang bisa diterapkan dalam menjalani pola hidup
sehat, mulai dari berolahraga, beristirahat dengan cukup, hingga memerhatikan
asupan makanan yang dipilih setiap harinya. Semua kegiatan ini tentunya dijalankan
secara rutin agar mendapatkan manfaat kesehatan yang prima.
Namun, bagi sebagian orang menerapkan pola hidup sehat tidaklah semudah yang dibayangkan. Rasa malas serta padatnya kesibukanlah yang menjadi salah satu penyebab penerapan pola hidup sehat terasa sulit. Jika hal ini terus menerus dilakukan, maka bukan tidak mungkin akan dengan cepat menimbulkan berbagai penyakit yang menyerang tubuh.
Aplikasi Pulse by Prudential
Melihat kondisi seperti
ini membuat perusahaan PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) berkomitmen
mendukung masyarakat untuk menciptakan pola hidup sehat dengan meluncurkan secara resmi sebuah inovasi baru yakni berupa aplikasi berbasis
kesehatan yang bernama Pulse (dibaca Palse). Aplikasi ini menjadi
aplikasi pertama di Indonesia yang menawarkan pengelolaan terkait kesehatan.
Aplikasi Pulse secara resmi telah diperkenalkan pada awal tahun 2020. Sebuah
aplikasi kesehatan all-in-one yang didukung oleh kecerdasan buatan (AI)
dan informasi kesehatan real-time yang dapat diakses dimana pun dan
kapan pun. Pulse menyediakan serangkaian layanan terbaik dalam mendeskripsikan kondisi
kesehatan penggunanya serta memberikan pemahaman terkait gejala penyakit yang
dikhawatirkan.
Aplikasi keluaran perusahaan asuransi terkemuka ini didukung oleh Babylon dan
Halodoc. Keduanya memegang peran sebagai pelengkap aplikasi Pulse. Dalam hal
ini, Babylon sebagai penyedia fitur pemeriksaan kesehatan dan pemeriksaan
gejala penyakit, sedangkan untuk dapat berkonsultasi dengan dokter serta mengecek
riwayat konsultasi didukung oleh Halodoc.
Pada tanggal 12 November 2020, Prudential Indonesia kembali memperkenalkan sejumlah fitur baru pada aplikasi Pulse. Fitur fitur tersebut diperkenalkan melalui gathering online via zoom. Penambahan fitur-fitur baru tersebut ditujukan agar dapat membantu pengguna mengelola kesehatan dengan lebih mudah dan menyeluruh.
Terdapat fitur-fitur terbaru pada layanan premium dan layanan bebas biaya dari aplikasi Pulse. Fitur-fitur tersebut yaitu:
Terdapat layanan terbaru berupa paket berlangganan premium yang membuka akses fitur hingga komunitas eksklusif di Pulse. Fitur ini dapat diakses melalui Pulse Elite – Bugar Plan dengan hanya mengeluarkan Rp39.900 per bulan. Selain itu, paket ini juga memberikan voucher perlindungan asuransi bagi para penggunanya. Dalam paket premium ini menawarkan fitur seperti:
- Fitur perencanaan makanan, yang bisa digunakan untuk mengelola menu makanan yang disesuaikan dengan tujuan kesehatan pengguna
- Fitur Jurnal Makanan yang dibantu dengan AI. Fitur ini pengguna dapat mengetahui kalori yang di konsumsi hanya dengan memfoto makanan sekaligus mencatatnya ke dalam jurnal.
- Fitur My Healthy Eating Goal, pengguna dapat mengontrol dengan baik pola konsumsi makanan dan pemberian informasi terkait sarapan yang lebih sehat.
- Fitur My Eye Dispensary & My Pulmonary Clinic. Pada fitur ini pengguna dapat mengetahui kesehatan mata serta tingkat saturasi oksigen dalam darah hanya dengan merekam video selfie yang kemudian akan dianalisis dengan teknologi AI.
2. Fitur Layanan Bebas Terbaru
Adapula layanan terbaru
bebas biaya yang disediakan Pulse. Salah satunya yaitu fitur yang dapat
memonitor indikator kesehatan seperti mencatat jumlah kalori yang dibakar dari
aktivitas olahraga sehingga pengguna dapat memantau keseimbangan jumlah kalori
yang dikonsumsi. Melalui teknologi AI juga membantu pengguna mengukur indeks
massa tubuh (BMI) dan tingkat kerutan wajah hanya dari foto selfie mereka.
Untuk menikmati fitur-fitur kesehataan yang super canggih ini, kamu bisa mengunduh aplikasi Pulse melalui Google Play Store dan Apple App Store Pulse dengan nama ‘We Do Pulse’.
08987120195
- Terima kasih.